Ketua GP Ansor dan Kapolres Bogor Resmikan Program Bedah Rumah di Caringin

GP Ansor Progam Bedah Rumah




NUBOGOR, 
CARINGIN - Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Bogor dan Polres Bogor terus konsisten membantu warga di wilayah Kabupaten Bogor, dalam mewujudkan rumah layak huni bagi warga kurang mampu.

Seperti diketahui rumah pasangan suami istri (Pasutri) Apen (35) dengan Nia (29), warga Kampung Leuwi Sapi Desa Lamah Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor, mendapatkan program bedah rumah layak huni, Jumat 14/08/2021.

Rumah tidak layak huni (RTLH) milik Apen yang berprofesi sebagai petani, rumah seluas 30 meter persegi, diperbaiki dari program bedah rumah layak huni GP Ansor dan polres Bogor ini merupakan yang ke 3 (tiga) kalinya.

"Program bedah rumah tidak layak huni menjadi rumah yalak huni mengusung temakan “Bhakti Untuk Negeri” merupakan bentuk kepedulian Polres Bogor dan GP Ansor Kabupaten Bogor, untuk warga yang kurang mampu, "kata AKBP Harun kapolres Bogor dalam sambutannya.




Dalam momen peresmian bedah rumah layak huni ditandai dengan pemotongan pita dan pemberian kunci rumah oleh Kapolres Bogor AKBP Harun kepada penerima manfaat yakni Apen warga Leuwi Sapi Desa Lamah Caringin.

Kapolres Bogor menuturkan, bedah rumah ini juga pertanda bahwa keluarga bapak Apen dapat kembali menempati rumahnya setelah selesai dilakukan pembangunan dari program bedah rumah.

"Tadi secara bersamaan melakukan peresmian dan dengan melaksanakan bakti sosial (Baksos) membagikan paket sembako kepada masyarakat sekitar, "tuturnya. 

Sementara itu, Ketua PC GP. Ansor Kabupaten Bogor Dhamiry A Ghazaly mengatakan, peresmian bedah rumah kali ini ke tiga kali yang kami laksanakan bekerja sama dengan Polres Bogor.

"Kami siap bersinergi di berbagai program lainnya seperti vaksinasi masal yang kami laksanakan di mapolres bogor, pada sabtu kemarin, "ujar Dhamiry.

Dhamiry menambahkan, pihaknya akan terus berupaya berperan di tengah-tengah masyarakat, bertujuan untuk saling membantu sesama.

"Komitmen kita dalam berperan di masyarakat dalam saling membantu masyarakat di Kabupaten Bogor yang membutuhkan, dan terwujudnya masyarakat sejahtera, sehat dan kuat, "tutupnya.

Dalam acara itu Camat Caringin Euis Ratna Komala, dirinya menyambut baik dan mengucapkan terimakasih kepada Polres Bogor dan Gp. Ansor Kabupaten Bogor, yang telah membantu warga dari program bedah rumah.

"Ditengah situasi pandemi covid 19, dimana masyarakat sedang mengalami kesulitan ekonomi, bantuan ini sangat tepat, "ucap dia.

"Saya juga mengajak masyarakat agar mengikuti vaksinasi yang telah dijadwalkan di masing-masing puskesmas dan kantor desa, "tambahnya.

Hadir dalam peresmian bedah rumah tersebut, Kapolsek Caringin AKP. Waluyo, Camat Caringin, Hj. Euis Ratna Komala, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Bogor Dhamiry A Ghazaly, S.H., M.H, Kapolres Bogor AKBP Harun S.I.K., S.H, Kepala Desa Lemah Duhur dan ketua IPSM Kec. Caringin Aliex AS serta perwakilan PT. Mayora Group. (Hamdani)

0 Komentar