Kajian al-Hikam 40 : Pentingnya Mengetahui Aib Diri

NU Bogor -

Kajian al-Hikam 40 : 
Pentingnya Mengetahui Aib Diri


تَشَوُّفكَ اِلىَ ما بطَنَ فيْكَ مِنَ العُيُوبِ خَيرٌ منْ تَشَوُّفِكَ الى ماحُجِبَ عَنْكَ منَ الغُيُوبِ

"Usahamu untuk mengetahui kekuranganmu (aib) dalam diri sendiri itu lebih baik dari usahamu untuk mengetahui terbukanya tirai ghaib dalam dirimu.”

Maqalah di atas menjelaskan bahwa langkah- langkah utama bagi para salik dalam menuju Allah yaitu membongkar aib di dalam diri, yaitu mengetahui kekurangan di dalam diri kita terutama terkait belenggu hawa nafsu yang masih mendominasi diri kita, karena selama diri kita masih dikuasai oleh hawa nafsu maka selama itu pula akan terhijab dalam menuju Allah. Karena memahami seluk beluk nafsu yang ada di dalam diri kita jauh lebih penting daripada menginginkan terbukanya alam ghaib. Sebab orang-orang yang sudah berhasil mengalahkan dan menundukkan hawa nafsu maka dengan sendirinya tirai alam gaib akan terbuka dengan sendirinya. 
Berbeda dengan orang yang mendahulukan terbukanya alam gaib tapi tidak melakukan perjuangan melawan hawa nafsu maka akan mengalami kebuntuan dalam menyibak tirai Ilahi karena dirinya masih dikuasai oleh hawa nafsu.

Semoga Allah memudahkan kita dalam berjuang melawan hawa nafsu yang ada di dalam diri kita sehingga tirai ilahi  dapat  tersingkap.

KH. Dr. Ali M. Abdillah MA
Pimpinan Ponpes Al-Rabbani Nagrak

0 Komentar